• Home
  • New Release

Topics

  • Business
  • Education
  • Entertainment
  • Fashion
  • Government
  • Hobbies
  • Kids & Family
  • Lifestyle
  • News & Politics
  • Society & Culture
  • Sports
  • Startup
  • Technology
  • Tourism
  • Uncategorized

CONTACT / PRIVACY POLICY / TERMS OF SERVICE

Omnix24
  • Browse
No Result
View All Result
  • About
Consultation
Omnix24
No Result
View All Result
Generasi Terampil, Membangun Masa Depan Melalui Pengembangan Keterampilan dan Inovasi Sosial

Fruyee

Generasi Terampil, Membangun Masa Depan Melalui Pengembangan Keterampilan dan Inovasi Sosial

by Fruyee
28/11/2023

UNICEF Indonesia bekerja sama dengan U-Report Indonesia melalui program Generasi Terampil dengan mengadakan kegiatan webinar. Kegiatan ini dilaksanakan untuk menyediakan akses terhadap informasi yang relevan bagi para remaja di Indonesia terkait pengembangan keterampilan pada abad ke-21 serta persiapan transisi dari dunia pendidikan ke dunia pekerjaan. Acara ini diselenggarakan secara daring pada 23-24 November 2023.

Di tengah pesatnya perubahan sosial, teknologi, dan ekonomi, anak muda di abad ke-21 perlu dibekali dengan keterampilan dan inovasi sosial untuk menghadapi tantangan yang kompleks dan dinamis. Pengembangan keterampilan ini bukan hanya tentang mencetak individu yang terampil secara teknis, tetapi juga tentang membentuk pemimpin masa depan yang dapat beradaptasi, bekerja sama, dan berinovasi untuk menghadapi dunia yang semakin terkoneksi.

Dengan begitu, melalui webinar Generasi Terampil pada hari kedua yang diselenggarakan 24 November ini memiliki tema “Terampil dengan Inovasi Sosial: Inspirasi Perubahan untuk Komunitas” membahas mengenai inovasi sosial untuk menghadapi tantangan sosial dari beberapa narasumber yang ahli dalam bidangnya masing-masing.

Narasumber yang menjadi pembicara diantaranya Mayumi Haryoto dari PiBo, Rahma Utami Founder & Direktur Aksesibilitas dari Suarise dan Rayi Pasca Founder dan CEO dari Fruyee. Narasumber ini memiliki keahlian berinovasi dalam bidangnya masing-masing ketika menghadapi tantangan sosial di masyarakat.

Menjadi terampil dalam inovasi sosial adalah langkah yang penting untuk memberikan kontribusi positif pada masyarakat dan mengatasi tantangan sosial. Beberapa inspirasi untuk memulai perubahan positif diantaranya dengan mengidentifikasi masalah atau tantangan yang dihadapi, memulai dari hal-hal kecil, menentukan tujuan yang jelas dan terukur dan berkolaborasi untuk meningkatkan efektivitas inovasi sosial.

“Keterampilan utama dalam berinovasi yaitu dengan memahami masalah secara mendalam dan berinovasi dalam solusi sangatlah penting. Pengetahuan tentang masalah, riset pasar dan jaringan yang kuat juga dapat bermanfaat,” ujar Mayumi Haryoto.

Founder dan CEO Fruyee, Rayi Pasca juga mengatakan kemampuan dan pengetahuan yang dibutuhkan sebagai social innovator masa depan, yaitu Think Big, Smart Small and Act Fast. Pada aspek Think Big, seseorang harus memiliki kemampuan berpikir kritis dan mempertimbangkan berbagai aspek dari suatu masalah. Kedua, Smart Small yaitu kemampuan untuk memecah target menjadi langkah-langkah kecil dan siap beradaptasi dengan segala hal. Terakhir, Act Fast kemampuan untuk membuat keputusan tepat dan kemampuan untuk menganalisis informasi dan data untuk membuat keputusan tersebut.

“Ada banyak cara untuk memulai inovasi sosial, jangan takut untuk mewujudkan ide inovatif yang dimiliki dan jangan ragu untuk bertanya, mencari bantuan serta berkolaborasi dengan orang lain untuk membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik,” ujar Rayi Pasca.

Melalui program Generasi Terampil ini mendukung pengembangan keterampilan dan inovasi sosial, tidak hanya membantu anak muda menghadapi tantangan masa kini, tetapi juga membantu mereka memimpin perubahan dan membentuk masa depan yang lebih baik. Selain itu, inovasi sosial dapat dikembangkan oleh siapa saja, dengan target dan inovatif yang beragam.

TweetShareSendShareScan
Previous Post

UNICEF Indonesia Bantu Kembangkan Keterampilan dan Inovasi Anak Muda Melalui ‘Generasi Terampil’

Next Post

Menparekraf Apresiasi Sony Music Cetak Banyak Penyanyi Berprestasi di AMI Awards 2023

© 2024 Omnix24

  • CONTACT
  • PRIVACY POLICY
  • TERMS OF SERVICE
No Result
View All Result
  • Home
  • New Release
  • Topics
    • Business
    • Education
    • Fashion
    • Government
    • Lifestyle
    • News & Politics
    • Sports
    • Tourism

© 2024 Omnix24